Cara Mudah Mengambil Screenshot Pada Windows 10

Wallpaper Windows 10
Windows 10 Wallpaper
Di penghujung tahun 2016 ini, mungkin lumayan terlambat bagi saya untuk membagikan tips dan trik seputar Windows 10 seperti Cara Mengambil Screenshot pada Windows 10 ini. Tetapi, informasi sekecil apapun, bisa saja menjadi sangat berguna suatu saat nanti, setuju ?

Sebenarnya, Cara Mengambil Screenshot pada Windows 10 sama saja dengan mengambil Screenshot pada Windows versi sebelumnya. Ada dua cara yang akan saya share pada pembaca sekalian. Cara pertama yaitu dengan menggunakan tombol PrtSc dan yang kedua menggunakan Snipping Tool yang merupakan aplikasi bawaan Windows 10.

Menggunakan PrtSc Untuk Mengambil Screenshot Pada Windows 10

Untuk memakai cara ini, kita perlu menggunakan aplikasi tambahan jika ingin menyimpan hasil Screenshot nya yaitu dengan menggunakan aplikasi Paint. Jika anda tidak berniat untuk menyimpan hasil screenshot dan langsung ingin menggunakannya untuk dokumen dan hal lainnya anda cukup mem-paste atau dengan menekan tombol CTRL+V di tempat yang ingin anda letakkan Screenshot-annya.

Untuk menyimpan hasil Screenshot, silahkan ikuti step by step di bawah ini.
  1. Tekan tombol CTRL dan PrtSc yang berada di sudut kanan Keyboard secara bersamaan.
  2. Buka aplikasi Paint dengan cara menekan tombol windows dan mengetik 'Paint' tanpa tanda kutip.
  3. Kemudian pilih aplikasi Paint.
  4. Tekan CTRL+V secara bersamaan.
  5. Kemudian tekan CTRL+S secara bersamaan.
  6. Tulis nama gambar yang akan anda simpan.
  7. Kemudian klik save/simpan.
  8. Gambar anda tersimpan.
  9. Jika ingin membuka gambar, silahkan menuju direktori tempat anda menyimpan gambar tadi.

Menggunakan Aplikasi Bawaan Windows : Snipping Tool

Aplikasi Snipping Tool ini memiliki banyak kelebihan dibandingkan menggunakan tombol PrtSc, walaupun secara kedinamisan tombol PrtSc akan lebih cepat. Untuk menggunakan aplikasi ini silahkan ikuti step by step berikut.
  1. Untuk membuka aplikasi, silahkan tekan tombol windows dan mengetik 'Snipping Tool'.
  2. Kemudian, buka aplikasi snipping tool.
  3. Ada 4 tombol utama yaitu; New, Delay, Cancel, dan Close.
  4. Untuk melakukan screenshot sebaiknya anda pilih terlebih dahulu model Screenshot yang anda inginkan.
    Free Form Snip : Untuk melakukan screenshot dengan bentuk bebas,
    Rectangular Snip : Untuk screenshot berbentuk Persegi/Persegi panjang,
    Window Snip : Untuk melakukan screenshot pada sebuah aplikasi,
    Full Screen Snip : Untuk screenshot keseluruhan, seperti hasil screenshot PrtsSc.
  5. Jika hasil screenshot sudah didapatkan, tekan tombol CTRL + S secara bersamaan.
  6. Simpan di tempat yang anda inginkan.
  7. Selesai.
Sekian, artikel Cara Mudah Mengambil Screenshot Pada Windows 10 semoga dapat membantu teman-teman sekalian dalam mengerjakan hal-hal baik yang berhubungan dengan Screenshot.

0 Response to Cara Mudah Mengambil Screenshot Pada Windows 10

Posting Komentar